Berita  

Pagelaran Kreasi Priangan Timur di Pantai Karapyak

Avatar of Meilani
Pagelaran Kreasi Priangan Timur di Pantai Karapyak
Wabup Pangandaran Ujang Endin Indrawan membuka even Kreasi Priangan Timur. Dok. Humas Pangandaran.

PANGANDARAN Wakil Bupati Pangandaran H. Ujang Endin Indrawan membuka Pagelaran Seni Kreasi Priangan Timur Tahun 2021 seri ke III, bertempat di Pantai Karapyak.

Hadir pada kesempatan tersebut Asisten Administrasi Umum, Kadis Pariwisata, Ketua PHRI, perwakilan Bank Indonesia (BI) Tasikmalaya. Ada beberapa kategori perlombaan dalam pagelaran seni kreasi priangan timur ini yaitu lomba melukis layang layang, manual B\brew dan lomba masak kuliner pindang gunung.

Pada kesempatan ini Wabup Pangandaran menyampaikan ucapan terimakasih pada BI yang telah menyelenggarakan kegiatan ini sehingga diharapkan dapat meningkatkan promosi pariwisata Pangandaran.

“Terimakasih kepada Bank Indonesia yang telah mempasilitasi terselenggaranya pentas kreasi se-priangan timur, Kab. Tasikmalaya, Kota Tasikmalaya, Kab. Ciamis, Kota Banjar dan Kab. Pangandaran, tentu saja kegiatan ini sangat bermanfaat khususnya bagi dunia pariwisata Pangandaran,” ujarnya.

Baca juga:  Dana Triliunan Disiapkan Pemerintah Pusat untuk Membangun Pangandaran

Lanjut Wabup, kegiatan ini pun berkaitan dengan gerakan nasional bangga buatan Indonesia.

“Selain itu kegiatan ini dalam rangka mengaktualisasi diri dari peserta dimana gerakan ini adalah gerakan nasional dalam rangka kita bangga buatan indonesia, kita bangga berwisata indonesia khususnya wisata pangandaran, mudah-mudahan pangandaran semakin maju,” ujarnya.

Iapun berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi perekonomian di Kabupaten Pangandaran khususnya.

” Mudah-mudahan lomba ini dapat memberikan manfaat kepada kita semua khususnya ke Kabupaten Pangandaran, sehingga perekonomian bisa tumbuh dan membaik kembali,” tuturnya.(*) Sumber Humas Pemda Pangandaran